Menjelang akhirussanah, Pondok Pesantren Al-Ihya ‘Ulumaddin Kebonbaru Cilacap memiliki beberapa agenda yang dilaksanakan. Salah satunya ialah berbagai perlombaan satu bulan sebelum pelaksanaan akhirussanah. Sama halnya seperti tahun sebelumnya, perlombaan ini diikuti oleh seluruh santri tanpa terkecuali. Hal ini dikarenakan kegiatan lomba diharapkan dapat memberikan kesan tersendiri bagi para santri, seperti mampu menumbuhkan sikap percaya diri, meningkatkan spriritual, memberikan pengetahuan yang mendalam, serta menanamkan ukhuwah islamiyah.
Perlombaan yang diadakan oleh pondok sangat bervariasi, biasanya
untuk pengumuman ditempelkan pada mading pondok serta terdapat beberapa kategori
dalam perlombaan. Sebelum membahas mengenai jenis perlombaan, PP Al-Ihya
‘Ulumuddin selalu membagikan kegiatan dalam dua majlis yakni masjlis pertama
yang berlokasi di Aula Putra dan majlis kedua bertempat di Aula Putri. Kategori
lomba pertama telah dimuali pada senin, 06/02/2023 yaitu MTQ (Musabaqoh
Tilawatil Qur’an), disusul dengan lomba MHJ (Musabaqoh Hifdzul Juz ‘amma) dan
MHD (Musabaqoh Hifdzu Du’a). Kemudian lomba lainnya yang belum dilaksanakan
seperti Muhadoroh, CCAU, Sepak Bola Putra, Sepak Bola Putri, Al-Barzanji, Bola
Voli, Estafet Sarung, dan Drama.
Perlombaan dengan kategori keterampilan seperti sepak bola dapat dilaksanakan di lapangan. Bagi sepak bola putra bertempat di lapangan TPI Sentolokawat dan sepak bola putri berlokasi di lokasi pantai areal 70 Teluk Penyu Cilacap. Kemudian untuk pembacaan final akan dilaksanakan bertepatan dengan akhirussanah yakni tanggal 07 Maret 2023.